Dahulu, siaran televisi hanya bisa kita saksikan melalui kotak besar dengan layar tabung yang tidak bisa dibawa kemana-mana. Namun di era yang serba mobile ini, kita dapat menyaksikan siaran televisi dimana saja. Salah satunya adalah melalui gadget yang setiap hari setia menemani kita.
Yap, tidak lain tidak bukan, dengan smartphone Android kita bisa menyaksikan siaran televisi kapanpun dimanapun dengan metode streaming. Tentunya dengan aplikasi pihak ketiga yang sekarang sudah sangat banyak jenisnya di Google Play Store. Nah, kalau kamu ingin tahu aplikasi streaming TV manakah yang terbaik untuk smartphone Android. Berikut ini adalah 5 aplikasi streaming siaran televisi Indonesia terbaik di Android.
Mivo
Bayangkan! Kamu bisa menikmati acara TV favoritmu dengan mudah dan serunya live chat dengan para penonton di semua saluran. Jelajahi video-video terbaru dan kemudahan berbagi informasinya bersama teman dan keluarga!
Sekarang, kamu dapat membangun perasaan nyaman dengan menikmati acara favoritmu dengan mudah kapanpun dimanapun, serta mendapatkan informasi terbaru dengan mudah!
Temukan lebih dari 50 saluran TV, baik saluran lokal Indonesia maupun Internasional dengan pilihan kualitas terbaik. Kamu juga dapat menikmati streaming tanpa iklan dengan memilih menu Remove-Ads dalam aplikasi.
Mari jelajahi seluruh saluran TV yang ada dan nikmati program favoritmu dengan mudah. Sekarang, kamu bisa nonton TV online Indonesia dengan mudah, seperti saluran ANTV, Indosiar, SCTV, Trans TV, Trans7, TV One, Metro TV, RCTI, Global TV, MNC TV, NET, dan saluran TV lainnya.
Vidio
Dengan Vidio, kamu dapat menonton Live Streaming TV, bola, dan event menarik lain. Tersedia juga koleksi lengkap on demand video untuk berita, sinetron, sepak bola, liga Inggris, horror, drama korea, acara TV, musik, dangdut, lagu terbaru, gosip artis, video lucu dan berbagai jenis video lain secara GRATIS.
Nikmati vidio-vidio berikut kapan saja dimana saja:
– Live streaming stasiun TV Indonesia, pertandingan bola, dan berbagai acara menarik lainnya.
– Berita-berita aktual, tajam, terpercaya dari Liputan 6.
– Sinetron dan acara favorit dari SCTV, Indosiar, dan O Channel, seperti Rahasia Cinta, Anak Menteng, FTV, D’Academy, Stand Up Comedy Academy, drama korea.
– Vidio seputar sepak bola dan olahraga lain, selalu update.
– Infotainment dan update gosip terkini dari dunia selebriti dan hiburan.
– Vidio klip dan aksi panggung musisi-musisi ternama Indonesia (seperti Noah, Geisha, Nidji, dll) dan mancanegara, mulai dari pop, dangdut, rock, kpop, hiphop dan genre musik lainnya.
– Video referensi tempat-tempat wisata populer di Indonesia dan mancanegara.
– Video tutorial memasak resep-resep masakan favorit dan referensi tempat kuliner ter-update.
– Dan banyak lagi video kreatif dan unik dari video personality Indonesia dan mancanegara.
Usee TV Go
UseeTV GO adalah layanan Over-The-Top didirikan oleh PT. Telkomunikasi Indonesia, Tbk.
UseeTV GO memberikan pengalaman baru bagi pasar Indonesia untuk menikmati hiburan melalui Internet. Ini adalah layanan multimedia one stop untuk keluarga Indonesia dengan berbagai isi genre yang berbeda – drama, aksi, blockbuster Hollywood, konten lokal, konten anak-anak, drama langit dan komedi dan banyak lagi. Free-to-air TV, radio dan karaoke juga termasuk di perpustakaan kami, di mana penonton bisa bebas memilih.
UseeTV GO memberikan kesempatan untuk menonton TVoD atau TV on Demand mana pendengar kita dapat menonton program TV pada waktu yang tepat mereka. Sangat cocok untuk gaya hidup yang sibuk dan modern.
TV Streaming Indonesia
TV Streaming Indonesia merupakan sebuah aplikasi untuk menonton TV secara Online di Indonesia. Aplikasi TV Streaming yang menyajikan saluran TV Nasional Terlengkap mulai dari drama, actions, Hollywood blockbuster, konten lokal, konten anak, drama celestial, komedi dan Bollywood. Aplikasi ini memberikan pengalaman baru bagi pasar Indonesia untuk menikmati hiburan melalui Internet.
Semua channel TV seluruh Indonesia ada disini seperti antv, rtv, kompastv, metrotv, tvone, transtv, trans7, balitv, tvri, tvedukasi, alquran, allegro, aljazeera, celebestv, mqtv, beritasatu, jtv, muhammadiyahtv, mtatv, bloomtv, fajartv, rodjatv, net, fashiontv, aplus, aniplus, arirang, cctv4, cgtndocumentary, davinci, dwtv, euronews, useeotomoto, paytrentv, flik, dmi, zbioskop, fashionone, useeprime, hiindo, prambors, kplus, spacetoonplus, bein1, bein3 dan bein2.
Terdapat hampir 50 Channel TV Online Indonesia ada disini. Kamu dapat menikmati layanan TV Online Indonesia dengan signal 4G kamu tanpa takut buffering dengan HP Kamu. Nikmati nonton TV Indonesia secara live and free.
HD TV Indonesia
HD TV Indonesia adalah aplikasi streaming tv yang menyajikan siaran televisi langsung yang ada di Indonesia maupun mancanegara. HD TV Indonesia menyediakan beragam macam siaran mulai dari religi, program animasi untuk anak-anak, siaran olahraga, berita dunia, drama korea dan masih banyak lagi.
HD TV Indonesia memberikan kualitas gambar HD dan jernih yang dapat anda tonton dimana saja dan kapan saja. Kini anda dapat menikmati siaran televisi dari smartphone android anda. Dengan HD TV Indonesia anda tidak akan ketinggalan informasi yang lagi booming saat ini. Akses mudah dimana saja dan kapan saja dalam genggaman anda.
Nah, itu tadi adalah 5 aplikasi streaming TV Indonesia terbaik bagi smartphone Android kamu yang berhasil dirangkum oleh tim Futureloka. Jangan lupa untuk pantengin terus Futureloka.com untuk update berita dan informasi terbaru terkait gadget dan teknologi. See you!
Editor: Muhammad Ferdiansyah