7 HP atau Smartphone dengan Desain Tertipis Didunia Terbaru 2017

Gawai Mikro

Loading

Handphone tertipis 2017

Perkembangan tekhnologi berjalan begitu cepat di semua belahan dunia. Salah satu bukti dari perkembangan tekhnologi yang pesat adalah banyaknya model smartphone yang muncul di pasaran handphone internasioanal. Banyak brand-brand handphone baru yang seolah selalu berlomba untuk menciptakan inovasi tercanggih dan ter elegan.

Belakangan ini, bila kita perhatikan hampir semua perusahaan handphone erlomba-lomba untuk menciptakan produk handphone yang canggih dan menarik secara penambilan. Salah satu aspek kecantikan pada penampilan yang biasa ditonjolkan oleh para produser handphone adalah aspek ketebalan suatu handphone tersebut. Semakin tipis handphone, biasa orang akan menilai bahwa semakin cantic dan canggih handphone tersebut.

Bagi kamu yang sangat suka memperhatikan tampilan handphone saat membeli, ada baiknya membaca artikel ini terlebih dahulu. Atau mungkin kamu yang penasaran seberapa ukuran handphone tertipis di dunia hingga 2017 ini. Pasanya, kali ini kita akan mengulas 7 handphone tertipis di dunia versi Futureloka. Berkikut adalah daftar handphone tertipis di dunia hingga 2017:

Vivo X5 Max

Handphone tertipis di dunia pertama adalah Vivo X5 Max. Sebagai informasi, ketebalan dari handphone ini hanyalah 4.75mm. Ada pun layarnya memiliki lebar 5.5 inchi yang sudah menggunakan tekhnologi super AMOLED dengan resolusi 1080 x 1920 pixel. Sehingga membuat tampilan layarnya sangat jernih.

Selain dijuluki dengan handphone tertipis, ternyata produk ini juga dikategorikan sebagai salah satu handphone tercanggih di dunia. Pasalnya handphone keluaran Vivo ini dilengkapi dengan prosessor Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615. Bukan itu saja melainkan diperlengakpi dengan Octa Core 1.7 GHz, RAM 2 GB,kamera primer dengan kualitas 13 MP, kamera sekunder 5 MP dengan internal momori sebesar 16 GB.

Oppo R5

oppo-r5

Pada produk kali ini, perusahaan Oppo menggunakan ultrathin design yang sangat menawan. Produk itu diberi nama Oppo R5. Produk ini memiliki ketebalan 4.85 mm dengan layar sebesar 5.2 inchi. Kecanggihan handphone ini pun juga sudah tidak diragukan kembali. Perusahaan Oppo pada produk R5 nya ternyata telah menggunakan tekhnologi AMOLED dengan 16 juta warna yang beresolusi 1080 x 1920 piksel. Ada pun smart phone ini tersedia dalam dua pilahan warna, yaitu silver rose dan gold.

Kecanggihan Oppo R5 semakin terlihat dengan didukungnya produk ini dengan prosesor Qualcomm MSM8939 Snapdrago 615. Kemudian juga dilengkapi dengan CPU Octa Core 1.5 GHz, RAM sebesar 2 GB yang sudah kompetibel dengan LTE, serta ROM yang Mencapai 16 GB. Ada pun produk ini dibandrol dengan harga yang tidak terlalu mahal bila dibandingkan dengan kualitas yang ditawarkan. Harga pasaran dari produk ini adalah sekitar 4 jutaan.

Gionee Elife S5.5

Gionee Elife S5.5 adalah salah satu handphone terelegan yang ada di dunia, bukan hanya tipis melainkan juga desain tampilannya sangatlah premium. Handphone ini memiliki ketebalan 5.6 mm dengan lebar layar sebesar 5.5 inchi. Sebagai informasi, Gionee Elife S5.5 menggunakan super AMOLED yang sudah dilengkapi dengan gorilla glass.

Sedangkan hardware Gionee Elife dilengkapi dengan prosessor Media Tek MT6592, CPU Octa Core 1.7 GHz, dan GPU Mali 450-MP4. Kemudian, handphone ini juga dilengkapi dengan RAM sebesar 2 GB serta kapasitas memori internal sebesar 16 GB. Sebagai informasi, sistem operasi yang digunakan dalam Ginee edisi kali ini adalah Androud Kit Kat v4.4. Ada pun kamerea primernya berkualitas 13 MP dan kamera sekunder dengan 5 MP.

Samsung Galaxy A8

Galaxy A8 2016

Siapa yang tidak kenal dengan Samsung, produk multinasional yang sudah lama memulai karier di pasar gadget dunia termasuk Indonesia. Ternyata Salah satu produk inovasi Samsung yang cukup dikenal dengan ketipisannya yang tergolong spesial adalah seri Samsung Galaxy A8. Sebab, ponsel ini memiliki ketebalan yang cukup tipis yaitu hanya 5.9 mm dengan lebar layar 5.7 inchi. Handphone ini pun sudah menggunakan super AMOLED. Yang diproteksi dengan gorilla glass.

Samsung Galaxy A8 adalah ponse 4G LTE yang memiliki du Sim Card. Smartphone ini memiliki internal memori 16 dan 32 GB. Dilengkapi dengan RAM 2 GB, prossesor Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 , dan CPU Octa Core 1.5 GHz. Selanjutnya, pengguna handphone ini akan dimanjakan dengan kameranya yang baik, karena smartphone ini dilengkapi kamera primer 16MP dan kamera sekunder 5 MP.

Lenovo Sisley 90

Bila kau sedang mencari handphone yang tipis, canggih dan harganya terjangkau, maka Lenovo Sisley 90 dapat menjadi pilhan yang tepat. Sebab, handphone ini memiliki ketebalan 5.6 mm dengan layar selebar 5.5 inchi. Smartphone ini juga tergolong canggih, karena sudah menangkap jaringan LTE. Didukung dengan memori internal 32 GB dan RAM sebesar 2 GB. Meskipun begitu, kamu tidak perlu khawatir akan harga dari smarthone ini. Sebab, kamu hanya perlu memiliki uang 3 jutaan untuk memiliki handphone canggih nan menawan ini.

Vivo X3S

Selanjutnya, kita akan kembali ke produk ciptaan perusahaan Vivo. Sebuah perusahaan gadget baru yang sudah mulai mendunia. Kali ini Vivo mengeluarkan smartphone serial Vivo X3S. Sebuah handphone canggih yang memiliki tingkat ketebalan tergolong tipis, yaitu hanya 5.9 mm dengan lebar layar 5 inchi. Bukan hanya bentuknya yang menarik, tapi Vivo X3S juga termasuk handphone canggih kelas dunia.

Smartphone ini sudah mendukung jaringan 4G LTE, dilengkapi dengan prosessor Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 denagn CPU Octa Core 1.5 GHz. Kemudian, handphone keluaran Vivo kali ini dilengkapi dengan kamera belakang yang meiliki kualitas 16 GB dan kamera sekunder yang memiliki kualitas 5MP. Meskipun sangat canggih dan menawan secara desai, ternyatta Vivo X3S hanya dibandrol dengan harga 6.5 jutaan.

Apple Iphone 6

(3) Asus Zenfone 2 Laser ZE500KL VS Apple iPhone 6s -4

Terakhir namun tidak kalah penting untuk dibahas adalah iPhone 6 yang merupakan produk inovasi dari Apple. Perusahaan IT raksasa kelas dunia yang terkenal dengan ke glamouran dan kesempurnaan setiap produknya. Kali ini perusahaan Apple merancang iPhone 6 dengan ketebalan 6.9 mm dengan lebar layar sebsar 4.7 inchi. Ada pun layar nya diproteksi dengan anti gores. Sehingga, para penggunanya tidak perlu khawatir bila layarnya tergores baranng atau kuku penggunanya.

Ada pun iPhone 6 memiliki tiga pilihan kapasitas ROM, kamu bisa memilih ROM antara 16,32, 64 GB. Kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhan. Kecanggihan handphne ini pun juga tidak diragukan lagi. Sebab, ponsel ini dilengkapi dengan sistem IOS 8. Bukan hanya itu saja, hasil gambar atau video dari iPhone 6 pun sudah tidak diragukan lagi. Sebab, smartphone premium ini dilengkapi dengan kamera primer sebesar 8MP dan kamera sekunder dengan kualitas 1.2 MP.

Nah, di atas adalah list atau daftar handphone tertipis dan tercanggih hingga tahun 2017. Jadi, sekarang kamu dapat tahu handphone apa saja yang memiliki tampilan premium dan kecanggihan yang luar biasa. Ternyata, banyak produk keren yang menjadi bukti perkembangan tekhnoogi yang begitu cepat. Sekarang, pilihan ada di diri kita masing-masing mau memilih produk yang mana. Semoga artikel ini dapat berguna dan membuka wawasanmu. Jangan lupa untuk bagikan artikel ini kepada teman atau saudara kamu. Sehingga makin banyak yang mendapatkan informasi.

Editor: Muhammad Ferdiansyah